Spread the love

Multi Sari Pangan Sedia Produk Lada Putih – White Pepper Product

Produk Lada Putih – White Pepper Product

Produk Lada Putih- White Pepper Product

Apa itu Lada Putih?

Lada Putih adalah rempah-rempah yang diperoleh dari biji buah tumbuhan lada (Piper nigrum) setelah kulitnya dikupas dan intinya dikeringkan. Lada putih memiliki rasa pedas yang ringan dan aroma yang khas. Biasanya digunakan sebagai bumbu dalam masakan untuk memberikan cita rasa tertentu atau sebagai penambah rasa dalam makanan.

Multi Sari Pangan, PT memproduksi lada putih bubuk dengan kualitas dan spesifikasi yang dapat disesuaikan dengan permintaan pelanggan. Perusahaan melayani pemesanan lokal maupun ekspor, dengan berat kemasan yang bervariasi mulai dari 5 kg hingga 50 kg yang disesuaikan dengan pemesanan.

Mengapa menggunakan Produk Lada Putih Multi Sari Pangan Sebagai Bagian dari Rempah di Hidup Anda?

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Multi Sari Pangan merupakan produsen sekaligus penyupply Produk Lada Putih (White Pepper Product). Ada beberapa bentuk produk yang disediakan, yaitu Lada Putih Utuh (White Pepper Whole) dan Lada Putih Bubuk (White Pepper Powder), dengan berat bervariasi mulai dari kemasan 5 kg hingga 50 kg dan melayani pembelian lokal maupun ekspor.

Lada Putih memiliki banyak manfaat mulai dari segi kesehatan hingga segi kecantikan. Selain itu, keunggulan dari Lada Putih membuatnya cocok digunakan sebagai bumbu dalam masakan apapun. Multi Sari Pangan memproduksi lada putih dengan kualitas 100% murni dengan spesifikasi yang dapat disesuaikan dengan pemesanan, karena bahan baku yang di produksi di Multi Sari Pangan langsung di supply dari para petani.

Jenis Hasil Produksi Produk Lada Putih Multi Sari Pangan

Terdapat dua jenis hasil produksi produk lada putih yang umum dijual dipasaran, yaitu Lada Putih Utuh (White Pepper Whole) dan Lada Putih Bubuk (White Pepper Powder). Lada putih utuh diperoleh dari biji buah lada yang belum matang sempurna, sedangkan lada putih bubuk merupakan produk lanjutan dari produksi lada putih utuh.

Produk Lada Putih- White Pepper Product

Lada Putih Utuh (White Pepper Whole)

Lada Putih Utuh memiliki bentuk biji yang dikeringkan langsung dari buah lada yang sudah matang sempurna tanpa dihaluskan sehingga tetap dalam bentuk butiran utuh. Butiran lada putih ini bisa digunakan secara langsung dalam masakan atau digiling sesuai kebutuhan.

Spesifikasi :

Tekstur : Kasar dan kering

Keadaan : Berwarna putih gading dengan bentuk biji satuan diameter 4-6 mm

Aroma dan Rasa : Khas lada putih dan khas wangi aromatik

Kualifikasi :

Kadar Air : maks. 12%

Kadar Abu : maks. 7%

Bahan Asing (Serangga) : Tidak boleh ada

Produk Lada Putih- White Pepper Product

Lada Putih Bubuk (White Pepper Powder)

Biji Lada Putih Utuh dikeringkan dan dihaluskan menjadi bubuk. Lada putih bubuk ini digunakan sebagai bumbu dalam masakan untuk memberikan rasa pedas dan aroma yang khas. Produk bubuk ini merupakan produk yang paling banyak digunakan dari industri rumah tangga sampai industri besar.

Spesifikasi :

Tekstur : Bubuk dan Kering

Keadaan : Berwarna putih gading dengan kehalusan homogen dengan mesh. 16

Aroma dan Rasa : Khas lada putih dan khas wangi aromatik

Kualifikasi :

Kadar Air : maks. 12%

Kadar Abu : maks. 7%

Bahan Asing (Serangga) : Tidak boleh ada

Keunggulan Produk Lada Putih

1. Aroma yang Lebih Segar

Rasa Segar dari Lada Putih membuatnya cocok dalam masakan apapun.

2. Rasa yang Lebih Tajam

Lada putih dapat memberikan sentuhan pedas yang halus namun kuat pada masakan.

3. Estetika Penyajian

Warna cerah pada lada putih dapat mempercantik hidangan, terutama hidangan yang cerah  tanpa merusak tampilannya.

4. Penyempurnaan Rasa

Rasa dan aroma khas lada putih dapat memberikan dimensi rasa yang kompleks pada masakan apapun.

5. Fleksibel

Rasa dan aroma lada putih yang halus tidak akan mendominasi rasa masakan, sehingga tidak mengubah karakteristik utama masakan.

Fungsi Produk Lada Putih (White Pepper Product)

Lada putih memiliki banyak fungsi selain sebagai bumbu masakan. Akan tetapi, untuk penggunaan dengan tujuan kesehatan atau kecantikan, lebih baik dikonsultasikan terlebih dahulu dengan profesional kesehatan atau spesialis yang tepat sebelum menggunakannya.

1. Obat Tradisional

Lada putih telah digunakan dalam pengobatan tradisional untuk berbagai kondisi kesehatan, termasuk pilek, batuk, dan masalah pencernaan. Beberapa orang menggunakannya sebagai obat penambah nafsu makan / sebagai obat penenang.

2. Pengawet Makanan

Sifat antimikroba lada putih membuatnya digunakan sebagai pengawet makanan alami. Dalam bentuk bubu atau biji, lada putih kadang-kadang ditambahkan ke makanan pada hidangan daging untuk membantu memperpanjang umur simpan.

3. Kosmetik

Lada putih kadang-kadang digunakan dalam produk kosmetik dan perawatan kulit. bubuk lada putih dapat dijadikan bahan scrub untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dan merangsang sirkulasi darah.

Proses Produksi Produk Lada Putih

Produksi produk lada putih dimulai dari proses pemanenan biji sampai pengeringan biji. Proses tersebut menghasilkan biji Lada Putih Utuh (White Pepper Whole). Kemudian dilanjutkan dengan proses penggilingan untuk menghasilkan Lada Putih Bubuk (White Pepper Powder). Selanjutnya produk lada putih dikemas dengan kemasan yang sesuai.

1. Panen Biji Lada

Proses produksi dimulai dengan panen buah lada yang sudah matang. Untuk produk lada putih biasanya ditandai dengan buah sudah berubah warna menjadi merah.

2. Pemisahan Biji dan Kulit

Setelah dipanen, buah lada dipisahkan antara biji dan kulitnya. Kulit lada (pericarp) yang mengandung senyawa pigmen akan dipisahkan dari bijinya.

3. Pengupasan Kulit

Biji lada yang sudah dipisahkan dari kulitnya. Proses pengupasan ini dilakukan dengan merendam biji didalam air selama 1-2 minggu.

4. Pemutihan (Opsional)

Proses ini bersifat opsional dengan merendam biji lada di dalam air untuk menghilangkan sisa pigmen dan menghasilkan warna putih yang lebih cerah.

5. Pengeringan

Biji lada yang sudah dikupas kemudian dikeringkan. Proses pengeringan ini dapat dilakukan dengan menjemurnya di bawah sinar matahari atau menggunakan mesin pengering. Pada proses ini sudah dihasilkan produk lada putih utuh.

6. Penggilingan

Proses ini merupakan lanjutan untuk menghasilkan produk lada putih bubuk. Biji lada yang sudah kering digiling dengan mesin penggiling kemudian diayak untuk menghasilkan bubuk yan homogen.

7. Pengemasan

Setelah produk siap dipasarkan, lada putih dikemas dalam kemasan yang sesuai untuk dijual kepada konsumen. Kemasan yang digunakan dapat bervariasi sesuai dengan preferensi dan kebutuhan pasar.

Mengapa Menjadi Pelanggan Multi Sari Pangan

1. Pelayanan

Multi Sari Pangan menyediakan layanan customer support untuk konsultasi kebutuhan, layanan pra penjualan, penjualan pasca penjualan, dimana mengutamakan kepuasan pelanggan dalam setiap aktivitas.

2. Bahan Baku

Multi Sari Pangan memproses produk dengan bahan baku spesifikasi terbaik dan kualitas yang terjamin 100% murni.

3. Proses Produksi

Setiap tahapan proses produksi di Multi Sari Pangan mengikuti standar guna mendapatkan produk yang berkualitas sesuai dengan standar mutu, permintaan pelanggan dan pasar.

4. Spesifikasi dan Kualitas

Spesifikasi produk dari Multi Sari Pangan mengikuti standar sertifikasi mutu, dimana Multi Sari Pangan juga melayani spesifikasi produk yang dapat disesuaikan dengan permintaan pelanggan.

5. Harga yang Terjangkau

Dengan kualitas terjamin, Multi Sari Pangan menyediakan produk dengan harga yang terjangkau, dan dapat disesuaikan dengan permintaan pelanggan.

6. Pengiriman yang Cepat

Multi Sari Pangan memiliki armada pengiriman dan dengan waktu pengiriman yang dapat disesuaikan dengan permintaan pelanggan. Pengiriman yang cepat dan tepat merupakan prioritas Multi Sari Pangan.

Produksi Multi Sari Pangan

Tentang Kami

PT MULTI SARI PANGAN merupakan perusahaan yang bergerak dalam menyediakan bahan baku industri makanan dan minuman untuk kebutuhan dalam negeri maupun luar negeri. Produk dari Multi Sari Pangan itu sendiri organik 100% murni karena perusahaan menyupply langsung dari petani. Perusahaan melayani pemesanan lokal maupun ekspor, serta pengiriman dengan jaminan kemasan sesuai dengan standar atau aturan yang berlaku.

Kami telah berpengalaman dalam memproduksi dan mensupplu produk-produk industri makanan. Layanan pelanggan yang baik, pemberian harga terjangkau untuk kualitas yang terbaik, serta pengiriman yang cepat untuk menjamin proses produksi dengan baik dilokasi pelanggan.

Kami telah bekerja sama dengan berbagai perusahaan dengan berbagai latar industri.

Anda Membutuhkan Segera Produk Lada?


Spread the love
× Chat with us
/* Mobile Menu style */